banner 728x250

Hadapi Musim Kemarau, Dandim 0804/Magetan Ajak Masyarakat Tingkatkan Kewaspadaan Kebakaran Hutan Dan Lahan

banner 468x60

Magetan, gayortinews.com – Dalam upaya pengendalian dan pencegahan Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) di Kabupaten Magetan, Dandim 0804/Magetan Letkol Inf Dani Indrajaya, S.I.P menghadiri rapat koordinasi Satgas Pengendalian Kebakaran Hutan dan Lahan yang diselenggarakan oleh BPBD Kabupaten Magetan.

Rapat koordinasi yang dilaksanakan di Pendopo Surya Graha Magetan, Selasa (30/8/2022) dihadiri oleh Wakil Bupati Magetan, Hj. Nanik Endang Rusminiarti, M.Pd, Dandim 0804/Magetan Letkol Inf Dani Indrajaya, S.I.P, Administratur KPH Lawu DS Ir. Loesi Triana, Kepala BPBD Kab. Magetan Ari Budi Santoso, Sekda Kab. Magetan Ir. Hergunadi, dan melibatkan Perwakilan dari Kodim 0804/Magetan, Polres Magetan, BPBD Magetan, Perwakilan Camat, Kepala Desa serta instansi terkait.

Dalam sambutanya Wakil Bupati Magetan, Hj. Nanik Endang Rusminiarti, M.Pd menilai, sebagian wilayah Kabupaten Magetan adalah hutan, sehingga saat musim kemarau, ancaman dan potensi timbulnya kebakaran hutan atau lahan sangat mungkin terjadi.

Oleh karena itu pembuatan bak penampungan air di Desa atau lokasi yang rawan terjadi Karhutla akan sangat membantu dalam proses pencegahan serta penanganan kebakaran hutan dan lahan, “ucapnya”.

Disamping itu penanggulangan kebakaran hutan dan lahan merupakan tanggung jawab bersama pemerintah dan seluruh elemen masyarakat, “Mari kita jaga bersama menjaga hutan yang ada di Kabupaten Magetan, seluruh elemen masyarakat harus kompak, untuk itulah hari ini kita samakan persepsi dengan rapat koordinasi ini, “imbuhnya”.

Sementara itu Dandim 0804/Magetan Letkol Inf Dani Indrajaya, S.I.P, pada kesempatan tersebut menyampaikan “Kami dari TNI sangat mendukung upaya pemerintah daerah dalam mengantisipasi kebakaran hutan dan lahan, Kodim 0804/Magetan juga siap menurunkan Babinsa yang ada wilayah bersama Tim Terpadu untuk memberikan edukasi bagi masyarakat sekitar hutan terkait pencegahan dan penanggulangan kebakaran hutan dan lahan, “ujarnya”.

Menyikapi hal tersebut Dandim mengajak kepada semua elemen masyarakat untuk terjun langsung ke lapangan dan meningkatkan kewaspadaan dalam penanggulangan kebakaran hutan dan lahan di Kabupaten Magetan, ”paparnya”. (Ardi)