Surabaya || gayortinews.com – Halal bihalal tidak hanya menjadi wujud dari silaturahmi, tetapi juga sebagai sarana nyambung sedulur dan untuk tanda syukur kepada Allah SWT.
Setelah sebulan penuh puasa, Ketua umum Padepokan Gunung Pegat mengadakan kegiatan Halal bihalal yang bertempat di Pendopo Persarehan Eyang Kudo Kardono bertepatan dijalan Cempaka 25, Tegalsari, Kec. Tegalsari, Surabaya, Jawa Timur, Minggu (5/05/24) Pagi.
kegiatan halal bihalal dihadiri dari berbagai macam paguyuban dan padepokan yang ada di Jawa Timur
Dalam kesempatan tersebut Ketua Umum Padepokan Gunung Pegat menyampaikan bahwa halal bihalal ini merupakan sebuah momentum kegiatan yang sangat baik salah satunya adalah semakin mempererat tali persaudaraan antar paguyupan agar semakin solid dan kompak.
Ketua Umum Padepokan Gunung Pegat Ki Wisnu berpesan dengan adanya kegiatan ini semua anggota makin bersinergi dan solid dalam semua kegiatan apapun.
kegiatan ini diisi dengan pembacaan mocopat oleh Ki Purbo Dan menyanyikan lagu Indonesia Raya bersama seluruh peserta yang hadir
Acara ditutup pembacaan doa oleh Ki Wiro dari padepokan telasih 87.(Red)