Ketapang kalbar ||gayortinews.com -Manis Mata , Bripda Ragha Daniansyah, Sabhara Polda Kalbar mengalami luka di kepala akibat ditembak tersangka YW alias Jenimun warga Dusun Dibau Desa Air Dekakah Kec. Manis Mata Kab. Ketapang, Selasa (6/2/2024) pukul 13.30 WIB.
Polsek Manis Mata mendapat informasi dari masyakat ada seseorang yang tertembak saat kedapatan melakukan patroli pengamanan pencurian buah sawit diblok L50/51 Kedipi Estate Desa Air dekakah Kec. Manis Mata Kab. Ketapang.
Sekira pukul 12.30 WIB patroli perusahaan mendapat informasi ada dugaan pencurian tandan buah segar (TBS) di blok L50/51 PT. MAI Kedipi Estate.
Ridwansyah, asisten divisi 4, Indra gunawan (sekuriti ) serta Bripda Ragha sesampainya di blok tersebut menemukan adanya orang yang lagi memuat TBS ke mobil avanza putih.
Tersangka YW alias Jenimun diamankan petugas untuk proses hukum.
Melihat itu, kemudian patroli menghampiri orang tersebut namun ada yang kabur. Dikejar sampai ke blok L51 Jenimun menembakkan senjata rakitan yang dibawanya ke arah Bripda Ragha namun tidak kena.
Akibat kelelahan Jenimun terjatuh namun tetap menodongkan senjatanya ke arah Bripda Ragha. Melalui pendekatan persuasif Bripda Regha meminta tersangka menyerahkan diri saja,
Bukannya diam namun Jenimun menembakkan kembali senjatanya ke arah Bripda Ragha dan mengenai pelipis mata sebelah kanan.
Bripda Ragha terjatuh dan Indra Gunawan langsung menangkap Jenimun. Bripda Ragha dan terduga pelaku diamankan ke kantor Kedipi Estate.
Bripda Ragha mendapat pertolongan pertama di klinik Kedipi Estate PT. MAI Cargil dan untuk penanganan lebih lanjut dirujuk ke rumah sakit Imanudin Pangkalanbun Kota Waringin Barat Kalteng.
nya Menurut keterangan dokter Brigita (dr klinik PT. MAI) Bripda Ragha mengalami luka pada tulang orbita akibat luka tembak masuk. Akibatnya mata pasien sebelah kanan tidak berfungsi.
Dari tersangka diamankan barang bukti berupa senapan angin senjata dan senapan rakitan jenis lantak. Sampai berita ini (Yeny H)