banner 728x250

Perkenalkan Diri Kepada Awak Media, Kapolres Baru Adakan Acara PIRAMIDA(Ngopi Bareng Awak Media) di Magetan Park

banner 468x60

Magetan. gayortinews.com – PIRAMIDA(Ngopi Bareng Awak Media) merupakan acara yang diselenggarakan untuk ajang silaturahmi Kapolres Magetan AKBP Muhammad Ridwan,S.I.K.,MSi dengan awak media di Kabupaten Magetan. Bertempat di aula pertemuan wisata Magetan Park acara berjalan dengan tertib dan lancar. Kamis (28/07/2022).

Acara dihadiri oleh Kapolres Magetan AKBP Muhammad Ridwan,S.I.K,.MSi, Wakapolres Magetan Kompol Soehono,S.H.,MSi, Dandim 0804 Magetan Letkol Inf Dani Indrajaya, S.I.P, beserta jajaran Polres Magetan, dan seluruh awak media.

Acara berjalan dengan lancar dan tetap mematuhi protokol kesehatan. Bertujuan sebagai ajang perkenalan atau silaturahmi Kapolres baru Magetan AKBP Muhammad Ridwan,S.I.K.,MSi dengan awak media.

Dalam sambutannya AKBP Muhammad Ridwan, S.I.K,.MSi mengatakan bahwa beliau sangat bersyukur berkesempatan memimpin sebagai Kapolres di Magetan, yang mana ini adalah doa dan harapan yang dipanjatkan untuk bisa mengabdi di wilayah Jawa Timur.

“Saya sangat bersyukur bisa ditempatkan di Polres Magetan ini. Karena tempat yang nyaman,bersih,udara yang segar dan banyak destinasi wisata yang dapat dikunjungi. Ini adalah doa dan harapan yang saya panjatkan,dimana saya sangat ingin untuk mengemban tugas di wilayah Jawa Timur. Dan ini adalah jawaban dari doa saya”, ungkapnya.

Selain itu AKBP Muhammad Ridwan,S.I.K juga berharap agar kerjasama antara awak media dan TNI Polri dapat terjaga dan berjalan dengan baik. Saling support satu sama lain sehingga terwujud suatu sinergitas yang baik, dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat, khususnya di Kabupaten Magetan.

Dalam acara tersebut juga diadakan dialog antara Kapolres dan awak media. Yang mana dialog interaktif ini berjalan dengan sangat baik,santai dan dengan suasana kekeluargaan yang sangat hangat.

Anton Suroso salah satu wartawan Magetan, mengajukan pertanyaan tentang kecepatan pihak Polres dalam merespon ketika awak media mengkonfirmasi tentang kejadian kecelakaan, atau apapun kejadian yang ada di Magetan.

Selain Anton Suroso juga ada Sukoco yang menanyakan pendapat Kapolres tentang adanya anggota TNI POLRI yang terlibat kasus judi sabung ayam.

Dan semua pertanyaan dijawab oleh Kapolres Magetan dengan baik dan santun.Para awak media pun merasa sangat senang dengan acara ini, dan berharap acara seperti ini dapat diadakan lagi ke depannya. (ardhi)